Pertama kali muncul di tahun 1963, Spider-man atau yg sering disebut Spidey ini langsung menjadi populer di USA dan menjadi jagoan utama Marvel. Bahkan hingga saat ini, popularitas Spider-man masih menjadi superhero no 1 di dunia. Hal itu dikarenakan jalan cerita karangan Stan Lee ini sangat mudah diterima oleh seluruh lapisan masyarakat.
Stan Lee sengaja menciptakan Peter Parker untuk mengimbangi tokoh Superman yang sangat populer saat itu. Bukan hanya bisa mengimbangi, tetapi juga bisa menyaingi kepopuleran Superman. Spiderman bisa lebih diterima masyarakat karena latar belakangnya yang "mewakili" kondisi kebanyakan pemuda terutama di Amerika Serikat.
Meskipun mempunyai kekuatan super, tapi hidup Peter tidak banyak berubah. Masih seorang remaja lugu yang selalu kacau menjalani hidupnya dengan harus bekerja part time menjadi fotografer untuk membayar sekolah dan sewa apartemennya, tapi di sisi lain harus melawan kejahatan karena "great power come great responbilitiy" meskipun begitu oleh lingkungan sekitarnya sendiri dia selalu disebut "Public Menace".
Hanya disini agan akan dapet semua kisah Amazing Spidey lengkap mulai th 1963 dari Peter pertama kali menjadi manusia laba-laba - menjadi fotografer untuk bertahan hidup - cinta pertamanya dg Gwen Stacy - bertemu dg kloningannya - menikah dg cinta sejatinya MJ - membuka jati dirinya di Civil War - bertukar tubuh dg Dr. Octavius menjadi Superior Spiderman - dan akhirnya dari anak yg miskin menjadi orang sukses pemilik Parker Industries